Kalau Network Marketing Begitu Sederhana, Mengapa Banyak Orang yang Tidak Berhasil Mencapai Puncak?

Sama seperti bisnis konvensional lainnya, hanya kurang lebih 5% orang yang dapat mencapai posisi puncak pada bisnis network-marketing.

Walaupun demikian ada perbedaan yang sangat besar di antara kedua bisnis ini. Bisnis konvensional yang menggunakan organisasi piramida, jadi hanya mengijinkan satu orang yang berada di puncak organisasi. Tetapi bisnis network-marketing memberikan peluang bagi siapa saja untuk mencapai posisi puncak.

Kalau demikian, kenapa banyak orang yang gagal?
Ada beberapa faktor yang menyebabkan orang gagal, diantaranya:

1. Motivasi semata-mata uang 
Banyak orang yang mencoba masuk ke dalam bisnis network-marketing dengan uang sebagai motivasi utama. Setelah tidak berhasil mendapatkan uang pada bulan atau tahun pertama, akhirnya mereka patah semangat dan keluar dari bisnis ini.

Prinsip utama dari bisnis network-marketing adalah kita harus membangun diri sendiri untuk membantu orang lain. Prinsip dari orang yang berhasil adalah membangun jaringan network -marketing yang kuat sedangkan orang lain mencari pekerjaan atau uang. Orang yang akan berhasil adalah mereka
yang mampu menunda atau bersabar untuk menikmati hasil. Apabila jaringan network-marketing sudah kokoh, maka uang akan mengalir dengan sendirinya.

Parameter yang harus ditanamkan untuk menilai keberhasilan pada bisnis ini adalah tidak diukur dengan berapa banyak uang yang telah anda peroleh, tetapi berapa banyak orang yang telah anda bantu dan  berapa banyak hidup yang anda ubah ke arah yang lebih baik.

2. Terlalu cepat keluar / menyerah 
Perbedaan antara pemenang dan pecundang ditentukan oleh garis finis. Pemenang tidak peduli apakah dia melintas garis finis di tempat pertama atau terakhir. Yang dia pikirkan adalah melintasi garis tersebut.Pecundang berhenti sebelum menang. Pecundang lari 95 meter dari pertandingan 100 meter setiap hari dalam hidup mereka.

Di bisnis network-marketing, Anda dapat berhenti kapan saja kalau Anda mau. Jadi, mengapa harus berhenti sekarang? Satu-satunya faktor yang akan membuat Anda berhasil di bisnis network-marketing adalah “Jangan Menyerah !!!” …. “Jangan Berhenti !!!”. Menurut Robert T. Kiyosaki dalam bukunya yang berjudul Business School, sediakanlah waktu anda selama 5 tahun untuk mempelajari bisnis apapun, maka anda akan menjadi orang yang matang dalam bisnis tersebut.

Berikut ini adalan kisah nyata keberhasilan Pat dan Steve, dua orang pelaku bisnis network -marketing  yang sukses di Amerika Serikat : “kisah kami jelas bukan kisah keberhasilan dalam waktu semalam.

Yang benar adalah kami samata-mata dapat bertahan lebih lama dibandingkan dengan orang lain dalamindustri ini. Selama tiga setengah tahun, kami bekerja dalam bisnis ini dengan hasil yang begitu kecil sehingga hampir menimbulkan rasa malu jika didiskusikan. Kami terus bertanya pada diri sendiri,

Mengapa hal ini tidak berhasil? Apa yang salah Mengapa setiap orang dapat tumbuh dengan cepat dan lebih besar dibandingkan dengan kami?

Akhirnya kami memutuskan untuk bertanya kepada orang yang menghasilkan uang paling banyak dalam perusahaan network -marketing tempat kami bergabung. Kami berharap dapat menemukan kunci keberhasilan darinya. Kami temui dia dan mulai menanyakan pertanyaan dengan gencar pertanyaan pertanyaan yang berapi-api Bagaimana anda melakukan ini? Bagaimana anda membuatnya berhasil? Apa rahasianya?


Jawabnya agak mengejutkan. Dia berkata,”Saya benar-benar tidak melakukan itu. Saya memiliki downline yang baik ; merekalah yang melakukan hal itu. Mengapa anda tidak bertanya pada mereka.” Ketika kami bertanya lagi kepada downline mereka itu dengan pertanyaan yang sama, mereka menjawab,” Saya benar-benar tidak melakukan itu. Saya memiliki downline yang baik ; merekalah yang melakukan hal itu. Mengapa anda tidak bertanya pada mereka. Jadi kami menjadi mengerti bahwa tidak seorang pun benar-benar melakukan apa pun. Setelah itu kami terus memberikan bisnis ini kepada orang lain sebagai suatu pemberian. Dan tindakan ini membawakan hasil.”

3. Tidak mengikuti system
Bisnis network-marketing adalah bisnis yang dirancang sangat sederhana sehingga semua orang dapat menjalaninya. Dengan demikian diharapkan proses duplikasi dapat berjalan dengan mudah. Karena  banyak orang yang merasa memiliki intelek yang tinggi, sehingga menciptakan system sendiri dan bergerak di luar system yang ada. Akhirnya merekalah yang akan menemui kegagalan, Sebenarnya proses bisnis yang sederhana ini hanya terdiri dari proses mengundang, presentasi, follow up dan duplikasi. Hanya saja dibutuhkan kerendahan hati dari setiap orang untuk belajar cara yang benar dalam melakukan setiap langkah tersebut.



Share pengetahuan ini didapatkan dari ebook yang saya dapatkan dari internet dengan judul Network Marketing : Investasi Yang Dibutuhkan Setiap Keluarga dengan Penulis: William Henley Penulis adalah praktisi pasar modal yang juga menekuni industri network-marketing. Berikut ulasannya

Artikel Selanjutnya Bisnis Jaringan Online lebih Mudah dijalankan


Berbelanja online Perlengkapan Atribut Palang Merah Remaha kunjungi website kami di www.tokofaiz.com klik disini www.tokofaiz.com



Baca Juga

Comments